Klaska Residence, Apartemen di Surabaya Cukup 10 Juta Siap Huni!

Klaska Residence, Apartemen di Surabaya cukup 10 Juta Siap Huni

Saat notifikasi khas ponsel ngonten berbunyi, mata ini langsung tertuju pada pop up email berisi undangan Blogger Gathering & SEO Workshop yang diselengarakan oleh tim Apartemen di Surabaya pada hari Sabtu 3 Desember 2022 di Klaska Residence.

Email yang saya terima tersebut adalah undangan khusus untuk blogger Surabaya dari Sinar Mas Land melalui akun kak Harris Maulana. Undangan ini merupakan kali kedua saya mendapatkan kesempatan berkumpul dengan teman-teman blogger Surabaya di Klaska Residence.

Saya sangat excited mengikuti event-event blogger seperti ini, apalagi event yang diadakan oleh Sinar Mas Land di Klaska Residence Surabaya, sudah pasti banyak ilmu, surprize dan tidak ketinggalan goodie bag khas Apartemen di Surabaya tersebut.

Baca Juga: √ Apartemen di Surabaya dengan Gaya Resort Impian Masyarakat Perkotaan  

Sebelum saya bercerita tentang keseruan apa saja yang saya dapat selama blogger gathering, lihat dulu nih pose kami saat foto di depan apartemen bersama tim Sinar Mas Land (Kak Haris Maulana, dkk) dan Marketing Klaska Residence (Kak Patricia Irene, dkk).

Klaska Residence Apartemen di Surabaya Blogger Gathering SEO Workshop 2022
Blogger Gathering & SEO Workshop 2022 di Klaska Residence (Apartemen di Surabaya)

Sebenarnya masih banyak lagi foto dan video lainnya yang saya ambil untuk dokumentasi selama mengikuti Blogger Gathering & SEO Workshop tersebut namun sayangnya semuanya terhapus setelah ponsel saya betulkan ke Samsung Service Center di WTC Surabaya.

Awal ceritanya seperti ini, sebelum berangkat ke Surabaya, saya dan beberapa teman blogger Lamongan membuat janji akan berangkat bersama menuju Surabaya menggunakan transportasi umum kereta api dengan jadwal pemberangkatan pukul 06.33 wib.

Sebelum kereta berangkat, kami bertemu di area kursi tunggu dan saling menyapa satu sama lain. Sayangnya, meskipun berangkat bersama kami tidak bisa duduk berdekatan karena nomor kursi kami jauh selisihnya.

Sesaat setelah kereta api berangkat, kami ngobrol melalui whatsapp sambil bercanda. Di tengah perbincangan itu, tiba-tiba ada yang aneh dengan ponsel saya. Chatting whatsapp saya tidak bisa terkirim padahal sinyal penuh dan kuota data masih ada.

Berbagai cara saya coba untuk memulihkan sinyal ponsel mulai dari mengaktifkan lalu menonaktifkan mode pesawat lagi, melepas kartu SIM dan memasangkan kembali, memindahkan kartu SIM 1 ke SIM 2 hingga restart ponsel pun sudah saya lakukan namun belum berhasil juga.

Jantung ini mulai deg-degan, khawatir nanti ada materi workshop yang dishare melalui grup whatsapp tidak bisa saya ikuti. Di tengah kecemasan itu tiba-tiba ada notifikasi whatsapp masuk tanda data bisa tersambung kembali, namun tak lama kemudian data nyangkut lagi.

Setibanya di Stasiun Pasar Turi, saya buka aplikasi Gojek untuk memesan Go Car menuju Klaska Residence. Beruntung sekali data bisa tersambung dan mendapatkan kupon promo saat klik pesan perjalanan (Senang banget nih). Karena biaya perjalanan di aplikasi saya paling murah di antara teman-teman, kami putuskan pesan Go Car melalui ponsel saya.

Tepat pada pukul 08.30 wib, kami tiba di Klaska Residence. Senang rasanya dapat berkunjung lagi ke Apartemen di Surabaya tersebut. Suasana Klaska Residence sudah banyak perubahan, kini gedung apartemen sudah terealisasi. Terlihat megah Apartemen Azure Klaska Residence yang layak disebut skyscaper.

Apartemen di Surabaya Azure Klaska Residence Misteruddin.com
Azure Tower Klaska Residence

Blogger Gathering & SEO Workshop

Melihat beberapa blogger lain sudah ada yang datang lebih dulu dan berkumpul di Marketing Gallery Klaska Residence,  saya dan teman-teman blogger Lamongan meluncur ke sana untuk mengisi daftar hadir sebagai peserta SEO workshop yang diadakan Apartemen di Surabaya itu.

Di awal acara kak Harris Maulana memperkenalkan Sinar Mas Land dengan berbagai macam programnya. Kami sangat antusias mendengarkannya, kak Harris bercerita tentang Sinar Mas land dari A sampai Z. Ini adalah foto kak Harris saat membuka wawasan kami para blogger mengenai Sinar Mas Land.

Harris Maulana Sinar Mas Land Apartemen di Surabaya
Harris Maulana – Sinar Mas Land

Mengenal Sinar Mas Land

Grup Sinar Mas adalah konglomerasi yang didirikan oleh Bapak Eka Tjipta Widjaja pada tahun 1962. Lini bisnis Sinar Mas Land dimulai dari kelapa sawit yang kini berkembang menjadi properti, listrik, kertas, infrastruktur, dan makanan.  

Mr Eka Tjipta Widjaja Sinar Mas Land
Mr Eka Tjipta Widjaja Sinar Mas Land

Sinar Mas Land Limited sebelumnya dikenal sebagai AFP Properties Limited bergerak dalam bisnis properti yang beroperasi di Indonesia, Cina, Malaysia, dan Singapura.

Sinar Mas Land Indonesia memiliki sekitar 10.000 hektar (per 2011) lahan yang digunakan untuk proyek pengembangan kota, ritel, perkampungan, perumahan, komersial, kawasan industri, dan properti perhotelan yang sudah tidak diragukan lagi. Salah satunya adalah proyek Apartemen di Surabaya yaitu Azure Klaska Residence.

Mengenal Apartemen Azure Klaska Residence

Pada sesi pengenalan Apartemen Azure Klaska Residence kami di pandu oleh kak Patricia Irene. Kak patricia menjelaskan bahwa apartemen persembahan developer Sinar Mas Land ini memberikan banyak kemudahan bagi penghuninya.

Particia Irene - Marketing Klaska Residence - Apartemen di Surabaya
Particia Irene – Marketing Klaska Residence

Apartemen Azure Klaska Residence merupakan hunian yang memiliki fasilitas lengkap dan didukung dengan smart unit system di setiap unitnya sehingga penghuni apartemen di Surabaya ini dapat merasakan kemudahan dan lebih praktis dalam melakukan berbagai hal, seperti menyalakan lampu, TV dll.

Para penghuni apartemen di Surabaya ini juga akan menikmati beragam fasilitas eksklusif mulai lobby megah yang dilengkapi dengan private library, infinity pool, gym center, sky jogging track, jacuzzi, sauna, kids playground, yoga arena, barbeque area, games room hingga movie room serta sky garden dengan pemandangan langit kota Surabaya yang cantik.

Grand Lobby Klaska Residence

Grand Lobby Klaska Residence Apartemen di Surabaya
Grand Lobby Klaska Residence-Apartemen di Surabaya

Apartemen Azure Klaska residence akan menyambut Anda dengan lobby luas, mewah dan elegan yang dipadukan dengan ceilling tinggi yang tak ditemukan di tempat lain.

Private Library & Multifunction Room

Private room & Multificattion Room Klaska Residence
Private room & Multificattion Room Klaska Residence

Tak jauh dari  Grand Lobby Anda cukup melangkahkan kaki ke kiri, maka akan menemukan private library yang sekaligus sebagai ruang serbaguna. Anda dapat menunggu keluarga maupun kolega sembari membaca-baca buku dengan santai dan merasakan kenyamanannya.

Smart Home System Technology

Smart Home System Technology Apartemen di Surabaya
Smart Home System Technology

Seiring dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat, banyak hal bisa dilakukan dengan mudah hingga dunia ini serasa dalam genggaman. Begitu pula Smart Home System yang disematkan di Apartemen Azure Klaska Residence, kecanggihan teknologinya akan mempermudah Anda dalam beraktifitas sehingga kenyamanan akan selalu Anda rasakan.

Teknologi Smart Home System Klaska Residence tidak hanya di sematkan pada jenis unit tertentu namun juga pada setiap unit apartemen di surabaya ini memiliki fitur smart sehingga semua penghuni apartemen akan menikmati kemudahan, praktis dan nyaman bersama keluarga.

Baca Juga: 5 Hal Penting Saat Memilih Paket CCTV Terbaik untuk Usaha

Infinity Swimming Pool

Infinity Swimming Pool Klaska Residence
Infinity Swimming Pool Klaska Residence

Mobilitas yang tinggi terkadang membuat fikiran berantakan sehingga butuh istirahat sejenak untuk menenangkan fikiran. Di Apartemen Klaska Residence Anda bisa beristirahat dengan menggunakan olympic size pool, leisure pool dengan tambahan fitur bubbler sebagai alternatif tempat rehat sejenak di waktu luang Anda.

Health Gym Center

Health Gym Center Apartemen di Surabaya
Health Gym Center Apartemen di Surabaya

Kesehatan tubuh adalah investasi berharga, oleh karena itu Klaska Residence memfasilitasi penghuninya dengan pusat kesehatan dan kebugaran. Area kesehatan ini bersebelahan dengan kolam renang.

Sky Jogging Track

Sky Jogging Track - BBQ Party Apartemen di Surabaya
Sky Jogging Track – BBQ Party Apartemen di Surabaya

Selain pusat kebugaran dan kolam renang, di lantai 6 ini juga terdapat fasilitas lainnya yang disediakan oleh Klaska Residence, ialah area sky jogging track terbuka. Di area ini Anda bisa berjalan santai, yoga, reflexology path dan BBQ, Anda juga bisa mengajak anak-anak bermain di area kids playground.

Baca Juga: Makanan Untuk Penderita GERD

Games Room & Private Movie Room

Klaska Residence memiliki games room dan private movie room yang merupakan fasilitas spesial unggulan Klaska Residence. Area cozy games room disediakan khusus Anda pecinta games ataupun gamers untuk menikmati liburan dan hiburan bersama teman, sahabat, serta keluarga.

Sauna

Sauna
Sauna

Dan masih banyak lagi fasilitas menarik lainnya dari Apartemen Klaska Residence, seperti sauna, sky garden dll. Keunggulan lain dari Apartemen di Surabaya ini selain terletak di pusat kota Surabaya, hunian ini berada di lokasi strategis, yaitu dikelilingi pusat pendidikan, pusat perbelanjaan/mall, pusat perindustrian, fasilitas kesehatan serta akses mudah ke jalan toll.

Unit Apartemen Azure Klaska Residence

Show Unit Azure Tower
Unit Azure Tower

Unit Apartemen Klaska Residence di Azure Tower ada dua macam, yaitu unit 1 bedroom dan unit 2 bedroom. Keduanya dihadirkan dalam 3 tipe, diantaranya adalah tipe superior, deluxe dan suite. Yang mana semua tipe dapat dimiliki dengan modal 10 juta saja.

1. Superior

Tipe Superior dibanderol dengan total harga Rp 484,727,273. Fasilitas yang diperoleh yaitu 1 Kamar tidur, 1 Kamar mandi, serta luas bangunan sebesar 26㎡.

2. Deluxe

Tipe Deluxe dibanderol dengan harga terjangkau yaitu Rp 661,909,091. Dengan harga tersebut pembeli akan memperoleh 1 Kamar tidur, 1 Kamar mandi, serta luas bangunan sebesar 35㎡.

3. Suite

Tipe Suite merupakan tipe tertinggi dari ketiga tipe tersebut, tipe suite dibanderol dengan harga cukup terjangkau yaitu Rp 973,818,182. Dengan harga tersebut akan diperoleh 2 Kamar tidur, 1 Kamar mandi, serta luas bangunan sebesar 52㎡.

Apartemen Klaska Residence  hadir di Jl. Jagir Wonokromo No.100, Jagir, Kec. Wonokromo, Jawa Timur, Surabaya. Meskipun apartemen tersebut bernuansa mewah dan eksklusif, namun harga yang ditawarkan oleh developer cukup kompetitif bagi masyarakat yaitu sebesar Rp 500 juta hingga Rp 1 miliar.

Klaska Residence Marketing Gallery

Apartemen Klaska berada di Jl. Jagir Wonokromo No.100 Surabaya 60244 Open daily : 08.30 – 19.00 WIB P. 031 849 8888

Lokasi Apartemen Klaska Residence

Itu tadi penjelasan detail dari kak Patricia Irene selaku marketing dari Klaska Residence. Setelah kak iren kemudian dilanjut dengan materi cara optimasi artikel pada blog oleh kak Tommy.

Cara Optimasi Blog Post

Materi terakhir merupakan inti dari event “Blogger Gathering dan SEO Workshop”. Materi ini disampaikan dengan gamblang oleh kak Tommy Anugrah Sinaga yang merupakan Web Specialist dari Sinar Mas Land.
Tommy Anugrah Sinaga Web Specialist Sinar Mas Land
Tommy Anugrah Sinaga Web Specialist Sinar Mas Land
Saya suka sekali dengan cara kak Tommy memaparkan materi pada peserta workshop, dia menjelaskan secara detail dasar SEO mulai dari optimasi on page, off page hingga tehnical SEO. Menurut kak Tommy, berikut ini hal penting yang harus diterapkan pada blog agar blog pos bisa teroptimasi secara maksimal.

On Page SEO 

Off Page SEO 

Technical SEO

IndexingBacklinkSSL Certificate
Meta TagDomain Authority (DA)Structured Data
TaxonomySocial MediaCanonicalization
Internal LinkEventsSitemap XML
Alt ImagesBrand BuildingRobots.txt
Title tag and Description tag optimizationContent SharingHreflang HTML
Heading (H1,H2,H3)Follow vs No FollowURLs Errors
Schema Markup in Page & in ContentDomain Rating (DR)404 Pages
Open Meta Graph URL Structure
Page Speed Bloated CSS & JavaScript Files
Breadcrumb Optimization Google AMP

Itu tadi kutipan materi yang saya peroleh saat workshop. Sayangnya tidak bisa ceritakan keseluruhan materi yang saya dapat dari workshop karena jari-jari ini sudah mulai lelah mengetik hehe.

Oh iya, event blogger gathering kali ini benar-benar seru banget. Kami diberi kesempatan untuk bertanya seputar SEO di sesi tanya jawab. Selain itu Tim Klaska Residence juga membuat beberapa chalange untuk para peserta agar bersaing di twitter dan instagram dengan menggunakan hastag #SurabayaBloggerGathering #KlaskaResidence. Bagi peserta yang tekun dan beruntung mendapatkan voucher belanja.

Cerita tentang blogger gathering sudah cukup ya, mari kembali pada cerita sinyal ponsel saya yang trouble hingga semua data saya hilang tak tersisa. Sepulang dari Blogger Gathering & SEO Workshop, saya berpisah dengan teman-teman karena saya harus mampir dulu ke Samsung Service Center di WTC Surabaya.

Saya ceritakan kasus yang saya alami kepada CS Samsung di WTC Surabaya. Setelah berkonsultasi sebentar, akhirnya CS menyarakan untuk dilakukan software ulang ponsel saya. Tanpa berfikir panjang saya langsung mengiyakan alias menyetujuinya.

Sesaat setelah disoftware ulang saya baru ingat kalau saya barusan pulang dari event blogger gathering. Dalam hati bilang “Duh… Dataku”.  Jiwa melongoku mulai muncul, untung tidak sampai ngeblank otak ini.

Setelah 60 menit berlalu, akhirnya ponselku sudah selesai disoftware ulang, seneng dong aplikasinya baru lagi meskipun usia ponsel sudah setahun, he he.

Namun, rasa senang tiba-tiba luntur saat saya memeriksa kesehatan ponsel masih belum pulih, ternyata sinyal masih trouble meskipun sudah disofware ulang. Alhasil saya harus pulang dengan keadaan ponsel saya masih rusak dan data liputan di apartemen hilang.

Mau bagaimana lagi, namanya juga gadget yang aktif 24 jam, hal yang saya alami merupakan salah satu dari resiko yang wajar dialami pengguna teknologi. Siap tidak siap harus siap menanggung resikonya, karena masalah datangnya selalu tiba-tiba.

Sampai di sini dulu ya informasi mengenai “blogger gathering” dan “Rekomendasi Apartemen di Surabaya“. Jangan lupa share artikel ini jika bermanfaat dan apabila ada waktu silahkan berkunjung ke “Google News” untuk membaca artikel-artikel terbaru kami lainnya.

Baca Juga:

 

3 Comments
  1. Hana Nurdin says

    Sebelumnya pernah lihat penampakan Apartemen Azure ini, entah lupa dimana saya lihatnya, saya kira itu gedung yang berisi rak-rak server gitu, hihihiii… Tak disangka-sangka isinya indah bangeed, lengkap dan sentuhan smart home-nya bikin pingin sih.
    Benar seperti ulasan ini, ketika capek dengan kerjaan dan apapun itu, kita butuh tempat yang terbaik, Apartemen Klaska Residence Surabaya ini tidak berlebihan jika saya sebut sebagai hunian yang jadi idaman….

  2. qodirsmart says

    Amazing writing, good job my brother

  3. Rasyid says

    Asyik juga tuh Gathering nya. …
    Kenapa gak ngajak2. Kan pengin juga nyobain.

    Nyobain Apartemen Azure Klaska Residence nya. 😃

Leave A Reply

Your email address will not be published.