Tips Aman Bertransaksi Digital, Cukup Sekali Klik

Tips Aman Bertransaksi Digital

Tips Aman Bertransaksi Digital – Transaksi keuangan digital saat ini semakin digemari. Hal ini karena prosesnya yang mudah dan sangat efektif serta efisien dalam menghemat waktu.  Tak heran jika hampir semua masyarakat modern memilih metode transaksi keuangan digital.

Seiring meningkatnya minat masyarakat dalam menggunakan transaksi keuangan melalui dompet digital, para pedagang pun melengkapi kasirnya dengan alat pembayaran digital. Contoh kecil saat cari jajanan di tempat hiburan atau mall, terdapat banyak booth yang menyediakan pembayaran digital.

Transaksi digital ini didukung dengan berbagai macam dompet digital yang secara umum tujuannya adalah untuk mempermudah para pelaku bisnis maupun klien atau pembeli dalam melakukan pembayaran baik itu pembelian maupun penjualan.

Baca Juga: Cara Mengaktifkan GoPay PayLater

Salah satu dompet digital yang banyak dipakai masyarakat adalah GoPay. GoPay adalah alat pembayaran digital yang aman dan dapat diandalkan dilengkapi dengan fitur yang mengutamakan kenyamanan penggunanya, GoPay mengajak pengguna lebih sadar akan keamanan bertransaksi online / digital.

Meskipun GoPay sudah memberikan kelengkapan fitur keamanan yang dapat mengamankan setiap transaksi GoPay yang dilakukan penggunanya. Alangkah bijaknya sebagai pengguna harus tetap berhati-hati saat melakukan transaksi digital. Karena kejahatan digital selalu  mengintai dan bisa terjadi kapan saja disaat korban lengah.

Baca Juga: Dengan EDC SPOTS Transaksi Lancar, Jalan-jalan Ambyar

Jangan menjadi pengguna yang selalu merasa aman dari potensi scam dan merasa sangat percaya diri untuk melakukan transaksi kepada siapa saja, sampai melupakan bahwa adanya potensi kejahatan digital.

Tips Aman Bertransaksi Digital

Agar selalu #AmanBersamaGoPay sekarang giliran pengguna yang perlu tetap waspada terhadap potensi kejahatan digital dengan selalu mengingat hal-hal berikut:

  • Hati-hati transfer GoPay ke nomor tidak dikenal

Penting sekali mengenali nomor tujuan sebelum transaksi dilakukan, agar transaksi tidak salah alamat yang berakibat pada kerugian.

  • Waspada akun sosmed palsu

Saat ini banyak sekali modus kejahatan yang memanfaatkan akun sosmed palsu, sebagai pengguna yang bijak, alangka baiknya memastikan terlebih dahulu data klien sebelum melakukan transaksi. Pastikan akun sosmed GoPay hanya yang ada centang birunya

  • Jangan bagikan kode OTP

Kode OTP adalah kode unik yang sangat rahasia, jangan sampai jatuh pada orang salah, karena cukup dengan kode OTP akun apapun bisa berpindah tangan.

Aktifkan Fitur Fingerprint GoPay untuk Keamanan

GoPay sangat peduli dengan keamanan transaksi digital pelanggan. Oleh karena itu GoPay dilengkapi dengan fitur Fingerprint sebagai verifikasi transaksi digital agar transaksi aman.

Selain aman, fitur ini juga sangat menghemat waktu saat transaksi. Dengan fingerprint, pelanggan cukup melakukan sekali klik atau cukup sentuh finger pad maka transaksi akan terverifikasi dan selesai.

Untuk mengaktifkan fitur fingerprint ini pelanggan cukup buka aplikasi GoPay atau Gojek. Sebagai pengguna  GoPay lakukan cara berikut ini untuk mengaktifkan fingerprint.

1. Buka aplikasi Gojek, kemudian klik eksplor seperti pada gambar.

Tips-Aman-Bertransaksi-Digital-Dengan-GoPay
Tips Aman Bertransaksi Digital #1

2. Cari button pengaturan, button pengaturan terletak di baris kedua pada kolom kedua dari kanan, penampakannya seperti gambar ini.

Tips-Aman-Bertransaksi-Digital-Klik-Pengaturan
Tips Aman Bertransaksi Digital #2

3. Temukan button fingerprint ID / ID Sidik Jari lalu geser button untuk mengaktifkan fitur tersebut.

Tips-Aman-Bertransaksi-Digital-Geser-Button-Fingerprint
Tips Aman Bertransaksi Digital #3

4. Setelah button fingerprint digeser maka anda akan diminta untuk memasukkan pin dan fingerprint anda untuk verifikasi.

5. Fitur Fingerprint siap digunakan.

Itu tadi cara mengaktifkan fitur fingerprint GoPay pada aplikasi Gojek, fitur ini sangat berguna dalam transaksi digital. Untuk lebih detailnya mengenai cara mengaktifkan fitur fingerprint GoPay, simak video berikut:

 


Lakukan langkah-langkah tersebut dengan benar dan pastikan fingerprint siap digunakan. Agar setiap transaksi benar-benar anda sadari atau mendapatkan verifikasi anda sehingga dapat menghindari Saldo GoPay hilang akibat tindakan kejahatan digital.

Bagi anda yang sering melakukan transaksi digital, khususnya pengguna GoPay jangan sia-siakan fitur ini. Karena sekarang ini banyak sekali modus penipuan yang kadang dapat merugikan pengguna disaat lengah.

GoPay telah memberikan anda keamanan dan kenyamanan, saatnya anda mengamankan setiap transaksi yang anda lakukan.

Baca Juga: Paket Akrab XL Kuota Besar Pas Untuk Keluarga dan Kerabat

Leave A Reply

Your email address will not be published.